Kamis, 01 November 2012

kawah putih

http://wiranurmansyah.com/wp-content/uploads/2011/08/DSC_2584.jpgPada saat mendapat tanggal merah untuk liburan,saya dan beberapa teman dikelas mengunjungi tempat wisata yang terkenal di daerah bandung,jawa barat yaitu kawah putih ini merupakan wisata alam yang sangat menarikyang menarik dari kawah putih adalah warna airnya yang berubah-ubah.Terkadang berwarna putih seperti susu,terkadang hijau pucat seperti telur asin,bahkan terkadang kebiruan meskipun terlihat tandus suhu disini cukup dingin.






Berbicara tentang kawah, Indonesia yang notabene kawasan Pacific Ring of Fire,tentu memiliki kawah aktif terbanyak di dunia.Dengan fakta ini,seharusnya bisa menjadi bahan kampanye pariwisata yang bagus.Apalagi turis-turis petualang mancanegara yang belum tentu mempunyai kawah seindah Indonesia di negaranya.
Akses menuju kawah putih sangat mudah,hanya sekitar dua jam dari sisi selatan Bandung.Jika anda berasal dari luar kota,keluar di Tol Kopo dan lanjutkan menuju ibukota kabupaten Bandung,Soreang.Dari sana tingal mengikuti petunjuk jalan yang ada Sepanjang perjalanan pemandangan perkebunan teh akan memikat anda.







Untuk masuk  kedalam tempat wisata ini,dikenakan harga sebesar 25 ribu rupiah untuk sekali masuk biaya itu sudah termasuk biaya kendaraan yang akan membawa kita masuk kedalam wisata kawah putih yang letaknya cukup jauh dari tempat terpakirnya kendaraan pengunjung yang datang.






0 komentar:

Posting Komentar